MARI BERBAGI INFORMASI

INFO TERBARU DUNIA PENDIDIKAN

WASPADAH ! SK Inpassing Palsu

Ada-ada saja kejadian didunia para guru akhir-akhir ini, mungkin memang sudah trennya seperti itu kali ya,,
kali ini author mendapatkan informasi dari diknas kabupaten banyumas, kalau beberapa guru di daerahnya DIDUGA memiliki SK INPASSING PALSU.

memang masih sebatas dugaan, namun dugaan yang sudah santer diberita-berita, bahkan SK inpassing yang dikumpulkan tersebut, dikembalikan oleh pihak diknas pusat, jadi ini dugaan yang sudah mengarah pada temuan,, kira-kira seperti itulah ceritanya,,

dari pihak dinas pendidikan kabupaten banyumas menerangkan bahwa yang sk inpassing nya dikembalikan oleh diknas pusat itu pada awal pengajuan sk inpassingnya tidak melalui diknas pemda lagi, jadi menurut diknas pemda kabupaten banyumas, guru-guru swasta tersebut hanya meminta surat pengantar saja, dan berdalih ingin mengurusnya langsung ke dknas pusat, biar cepet

tapi ternyata sk inpassing yang didapat diduga palsu, dan dikembalikan oleh diknas pusat kepada pemiliknya masing-masing, dan dengan begitu pengajuan inpassing pun tidak mungkin dijalankan

tapi diknas kabupaten banyumas mengingatkan bahwa yang sk nya tida dikembalikan atau yang benar-benar asli gak perlu cemas, takut, gelisah ataupun gundah gulana, kejadian ini tidak berdampak kepada guru-guru swasta yang memiliki Sk inpassing yang asli

author pribadi juga bingung darimana asalnya SK inpassing para guru swasta tersebut, jika memang mengurus kediknas pusat, seharusnya SK inpassing yang dikeluarkan pasti asli dan valid, baik no maupun data guru pasti tercata didata diknas pusat

untuk itu para guru, baik yang swasta maupun negeri, baik pns maupun non pns, jika mau berurusan atau mengurusi segala hal yang berkaitan dengan kedinasan, wajib hati-hati dan teliti, jangan mudah percaya dengan oknum-oknum yang ada dibalik meja, ikutilah prosedur yang ada, jang maunya asal cepet aja, tapi prosedurnya gak diikutin, karena pada akhirnya andalah yang dirugikan, bukan oknum-oknum tersebut, bukan pula tetangga anda.. hehe

selain itu, mintalah pendapat pada rekan-rekan guru yang lain, yang sudah lebih dulu berhasil, jangan selalu maunya jalan sendiri, hidupalah saling membantu antar sesama dan seprofesi, agar tidak ada penyesalan dikahir cerita.

dan sekian saja info dari author mengenai sk inpassing palsu, semoga bermafaat,, salam guru indonesia,,


Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

0 Response to " WASPADAH ! SK Inpassing Palsu"

Post a Comment