kali ini saya temukan lagi daerah yang menderita krisis guru, yaitu Kabupaten Ende, Kupang dan Kabupaten Wonogiri.
di Kabupaten Ende sendiri , tenaga pendidik untuk jenjang sekolah dasar kekurangan guru sebanyak 1.109 orang
diperparah lagi dengan adanya moraturium dari pemerintah yang tidak membuka penerimaan cpns guru baru tahun ini
sama seperti daerah lainnya, Bupati ende menyiasati kekurangan guru tersebut dengan mengefektifkan guru tidak tetap,seperti guru honorer k2, guru bantu dan guru honorer biasa, yang digaji melalui dana bos dan dana dari komite sekolah
namun, kecilnya pendapatan guru tidak tetap menjadi masalah tersendiri, karena sumber gaji hanya berasal dari dana opersional sekolah dan bantuan dari komite
pemerinta daerah Ende berharap masalah krisis guru ini dapat segera terselesaikan, karena mempengaruhi peningkatan kualitas pendidikan didaerah tersebut
sedangkan di Daerah Kabupaten Wonogiri tercatat hanya ada 50% jumlah tenaga pendidik untuk jenjang sekolah dasar, padahal jumlah yang dibutuhkan adalah 6.000 tenaga pendidik sekola dasar, artinya Kabupaen Wonogiri krisis 3.000 guru SD
saat ini menurut kepala badan kepegawaian daerah wonogiri, Rumanti Permanandiyah, badan kepegawaian daerah telah mengusulkan 500 formasi untuk penerimaan cpns baru kepada pemerintah pusat
dari 500 formasi tersebut, 40% adalah formasi untuk tenaga pendidik, namun kepala BKD Wonogiri belum bisa memastikan apakah usulan tersebut disetujui pemerintah pusat atau tidak, karena saat ini juga masih berlaku sistem moraturium
dan pada akhirnya , guru tidak tetaplah yang menjadi solusi paling ampuh untuk menghadapi krisis guru yang mereka alami, seperti pada daerah-daerah lainnya
guru tidak tetap seperti penolong pada saat yang tepat, dimana pada saat negara sedang krisis guru, mereka jadi solusi terbaik yang negara punya, meskipun apresiasi dari negara masih jauh dari yang berhak mereka dapatkan
masih dengan pertanyaan yang sama seperti pada postingan saya sebelumnya. APALAGI YANG PEMERINTAH TUNGGU? MENGAPA SAMPAI SAAT INI GURU TIDAK TETAP MASIH TETAP TIDAK DIANGKAT MENJADI PNS?
salam guru indonesia (Y)
0 Response to "SEMAKIN PARAH, ENDE DAN WONOGIRI JUGA AKAN KRISIS RIBUAN GURU"
Post a Comment