MARI BERBAGI INFORMASI

INFO TERBARU DUNIA PENDIDIKAN

TUNJANGAN SERTIFIKASI DIHAPUS OLEH KEMENDIKBUD BARU TAHUN 2017

SEPERTINYA pergantian menteri pendidikan juga berdampak pada  banyaknya isu penghapusan tunjangan sertifikasi guru.

isu tersebut semakin liar saja dengan bumbu-bumbu dari setiap opini pembuat berita, padahal jika difikir secara akal sehat, mana mungkin menteri yang baru dilantik mau mengeluarkan kebijakan sefrontal itu, menghapus tunjangan sertifikasi guru, sama saja menabuh genderang perang kesemua guru seindonesia.

dan juga, jika ada yang bilang tunjangan sertifikasi guru bukan mau dihapus tapi mau diganti dengan tunjangan yang bersistem baru, nah,, gimana proyek sertifikasi guru?? distop juga gitu? ya gak mungkinlah, bukanyya pemerintah malah mau semua guru sudah bersertifikasi akhir 2016 ini, dan paling lambat tahun 2017 mendatang.

jadi, buat semua rekan-rekan, jangan terlalu mudah percaya pada isu-isu yang belum pasti kebenaranya, apalagi karena isu tersebut sampai menimbulkan konflik dan masalah. 

kita sebagai pendidik yang pastinya berpendidikan, pasti bisa membedakan mana isu mana info, mana gosip mana fakta..

sekian saja yang ingin author bahas kali ini, buat para rekan semuanya, tetap cerdas dalam menyingkapi isu yang ada ya..

salam guru indonesia

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

0 Response to "TUNJANGAN SERTIFIKASI DIHAPUS OLEH KEMENDIKBUD BARU TAHUN 2017"

Post a Comment